Static di kelas
Kerja yang bagus!
Kita bisa lihat bahwa kita bisa mencetak nilai dari suatu konstanta tanpa harus menciptakan objek dari kelas terlebih dahulu. Apakah kita bisa melakukan hal yang sama dengan properti? Jawabannya adalah iya!
Kata kunci static
memperbolehkan anda untuk menggunakan sebuah properti atau metode tanpa harus menciptakan sebuah objek terlebih dahulu. Seperti ini:
class Orang { public static $lapar = "Banget"; public static function tanya() { return "Lapar?"; } } echo Orang::tanya(); // cetak "Lapar?" echo Orang::$lapar; // cetak "Banget"
Beda halnya dengan konstanta, ingat kembali bahwa kita harus menggunakan $
untuk variabel.
Untuk function yang static, alih-alih menggunakan $this->properti_static
, kita harus menggunakan self::$properti_static
. seperti berikut:
public static function menyapa() { return "Hi saya " . self::$nama; }
Instruksi:
Petunjuk
-
Buat variabel static
$pembuat
yang isinya merupakan string perusahaan mobil/motor kesukaan anda. -
Buat metode
jalan()
yang isinya mengembalikan stringself::$pembuat . " sedang jalan."
. - Cetak metode dan variabel static yang baru anda buat.
Petunjuk
// Sedikit lagi sebelum soal terakhir di PHP
class Kendaraan {
}
// cetak isi dari pengendara di bawah
Code Output