Tiga Range (X,Y,Z)

Oleh fromadhana 135 0 pada Selasa, 4 April 2017, 10:14:24


Kembali ke forum soal ini

#python #fungsi-dan-modul #fungsi-built-in


Petunjuk Diskusi
Silahkan masuk untuk berdiskusi



# saat inputnya tiga, range(X, Y, Z)
# artinya dari X hingga Y dengan penambahan sebanyak Z
print range(1, 10, 2)
print range(1, 10, 3)

code output :
[1, 3, 5, 7, 9]
[1, 4, 7]

Mohon penjelasannya teman-teman, mengapa hasil output nya seperti itu?
saya masih belum paham dengan kalimat "X hingga Y dengan penambahan Z" ?
0 jempol


Untung
299
49
· 7 tahun, 8 bulan yang lalu · 2 jempol

fromadhana,

Kita akan print angka-angka yang berada antara X sampai dengan Y, dengan penambahan Z.
Angka pertama adalah X.
Angka kedua adalah X + Z.
Angka ketiga adalah X + Z + Z.
Dst selama angka tersebut masih berada dalam range.

Jadi kalo range(1, 10,  2),
angka pertama adalah 1
angka kedua adalah 1 + 2
angka ketiga adalah 1 + 2 + 2
dst sampai batas range-nya.

Semoga bisa membantu.

fromadhana
135
0
penanya
· 7 tahun, 8 bulan yang lalu · 0 jempol

@Untung

Terima kasih atas penjelasannya.
kalau begini saya baru paham materi tersebut.